Pemanasan Global Dapat Menyebabkan Kepunahan Spesies
Pemanasan global diproyeksikan akan menyebabkan lebih dari sepertiga spesies hewan dan tumbuhan di bumi akan punah pada tahun 2050. Hal ini bisa terjadi jika lintasan emisi gas rumah kaca saat terus berlanjut.
Pemanasan global merupakan sebuah bencana yang akan mengurangi spesies dan keanekaragaman hayati secara permanen, dan mengubah ekosistem masyarakat manusia di seluruh dunia. Ya, pemanasan global berisiko membawa kepunahan spesies di masa depan.
Tak hanya satu dua faktor saja, setidaknya ada tiga faktor yang membuat pemanasan global menjadi penyebab terjadinya kepunahan spesies. Tentu saja hal ini sangat merugikan, karena semakin punah spesies yang ada di dunia, maka pengetahuan tentangnya juga akan ikut punah.
Perubahan Suhu
Pemanasan global memberikan efek perubahan iklim yang akhirnya berefek pada peningkatan suhu di habitat hewan. Faktor yang paling jelas menyebabkan kepunahan spesies adalah suhu yang melebihi batas daya tahan fisiologis spesies
Perubahan suhu ini merupakan faktor yang paling penting pada masa hidup spesies di suatu habitat. Peningkatan suhu udara dapat menurunkan aktivitas dan menyebabkan spesies mati, karena kelaparan dan sulit mencari makan dengan suhu yang tidak bisa ditoleransi oleh badannya.
Pada akhirnya, perubahan suhu ini juga bisa menjadi penyebab penting dari meningkatnya angka kematian hewan dan menyebabkan kepunahan populasi.
Tidak Bisa Makan dan Reproduksi
Pemanasan global menyebabkan udara makin panas dan banyak hutan yang mengalami kekeringan. Habitat yang mengalami kekeringan ini secara tidak langsung memberikan dampak pada cara hidup spesies.
Hutan yang kering dan iklim yang semakin panas akan membuat hewan akan sulit untuk beradaptasi. Hewan juga akan semakin sulit menemukan mangsanya, karena tidak ada yang bisa bertahan hidup. Tidak hanya sulit mencari mangsa, reproduksi juga menjadi sulit untuk dilakukan.
Spesies yang tidak bisa menemukan mangsa dan tidak melakukan reproduksi pada akhirnya menyebabkan berbagai spesies punah.
Kebakaran Hutan
Pemanasan global dapat meningkatkan kebakaran hutan yang akhirnya menjadi penyebab langsung kepunahan suatu spesies. Kebakaran hutan menyebabkan habitat para spesies hilang dan berakibat pada penurunan spesies.
Pemanasan global adalah salah satu hal yang menyebabkan spesies punah, sehingga perlu adanya tindakan untuk meningkatkan perlindungan habitat dan mengatasi perubahan iklim.